Leadership Training Angkatan 9 PTMA: Siap Hadapi Tantangan Kepemimpinan Nasional dan Global

Tingkatkan Kerjasama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat dengan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
01/02/2024
Jalin Kerjasama Luar Negeri dengan Al Fikh Orchard Early Childhood Center dan Universiti Tun Abdul Razak (UNIRAZAK) Malaysia
06/03/2024

STKIP ‘AISYIYAH RIAU, Pekanbaru. Pimpinan STKIP ‘Aisyiyah Riau, Dr. Nini Aryani, M.Pd., berpartisipasi dalam kegiatan peningkatan kapasitas kepemimpinan di lingkungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA). Acara ini diselenggarakan oleh Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Kegiatan yang ditaja oleh Majelis Diktilitbang ini dikenal dengan “Leadership Training Pimpinan PTMA Angkatan ke-9” berlangsung selama tujuh hari, dimulai dari hari Senin hingga Ahad, tanggal 5 hingga 11 Februari 2024, bertempat di Hotel Grand Rohan, Yogyakarta.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan para pimpinan PTMA agar mampu menghadapi tantangan dan perubahan zaman dalam dunia pendidikan, menyiapkan pemimpin PTMA masa depan yang selalu mampu dan siap menghadapi tantangan dalam lingkup internal kampus, persyarikatan, nasional, maupun global.

Kegiatan ini juga dilandasi oleh semangat untuk berubah menuju pengelolaan kampus yang lebih baik, dan Leadership atau kepemimpinan menjadi instrumen penting dalam mengubah cara bekerja, cara berpikir, tata kelola, manajemen dan bahkan karakter setiap orang. Peserta diajak untuk memperdalam pengetahuan dan keterampilan kepemimpinan yang berkelanjutan serta memperluas jaringan kerja di antara sesama pimpinan PTMA.

Dr. Nini Aryani, M.Pd., menyatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen STKIP ‘Aisyiyah Riau dalam mengembangkan sumber daya manusia yang berkualitas, terutama dalam hal kepemimpinan di lingkungan PTMA. Beliau juga menegaskan bahwa melalui pertukaran pengalaman dan pengetahuan dengan pimpinan PTMA lainnya, diharapkan menjadi masukan yang baik bagi STKIP ‘Aisyiyah Riau sehingga dapat terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan yang diberikan kepada mahasiswa dan masyarakat luas. (Unique)***

Galeri : Instagram | Facebook

Web
Analytics

Lihat Statistik